Pages

Jumat, Desember 04, 2015

lirik ost "Rooftop prince" Ali







                     Sara ganeun iyuga geudae igie
                     Nae mameul damaseo
                     Hana dulsshik nameun
                     Aryeonhan gieok deuri jeonhae jigireul
 

                     Naega georeun igil geu kkeuteseo
                     Manna heorak dwen i gire
                     Daman neol saranghago
                     Deo saranghan na bakke namji anhanneunde
 

                     Nae sarangi da tago nameun geon
                     Kidarida jichin sangcheo ppuninde
                     Neoran saram itji mothaneun na janha
                     Nunmulman heureu janha
 

                     Nae sarangi da sshitgyeo beorimyeon
                     Eoneusae geuriun sangcheoman namaseo
                     Jaljinae raneun mal ajik namaseo
                     Itji mothae geudae
 

                     Haneul haneul jineun kkot ipeun ttaraga
                     Geudaereul mannamyeon
                     Ijen da malhan tende
                    Tto geuriweo geuriweo itji mothaettago
 

                     Nae sarangi da tago nameun geon
                     Kidarida jichin sangcheo ppuninde
                     Neoran saram itji mothaneun na janha
                     Nunmulman heureu janha
 

                     Nae sarangi da sshitgyeo beorimyeon
                     Eoneusae geuriun sangcheoman namaseo
                     Jaljinae raneun mal ajik namaseo
                     Itji mothae geudae
 

                     La La Lala Lalala Lalala
                     Lalala Lalala Lala Lalalala~
                     La La Lala Lalala Lalala
                     Lalala Lalalala Lala Lalalala~



~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~

Dalam Indonesia : 
Karena alasan aku hidup adalah kamu,
Dalam hatikuharapan masih tetap
Kenangan berdebar cinta kita
dan aku berdoa mereka akan dikirim ke sisimu

Jalan yang aku telah berjalan akan segera berakhir
dan jalan yang meninggalkan saya, saya telah mengikuti
Dan aku, yang digunakan untuk mencintai kau begitu,
terus mencintaimu lebih
Sisa sini sendirian

Cinta saya telah membakar semua benda ke dalam api
semua yang tersisa adalah bekas luka
tersembunyi di dalam
Menunggu untuk kamu, orang yang aku tidak bisa
lupa
Apakah kau tahu air mata aku menangis?

Ketika semua cintaku membasuh ke hujan
Aku merindukan kamutetapi luka miliku semua
yang tetap
Aku tahu bahwa aku harus mengatakan
"Selamat tinggaltapi aku tidak bisa
Selamanyaaku akan mencintaimu

Bunga-bunga mekar kelopak mereka mengarah ke langit,
Saya ikuti untuk memenuhi kebutuhan kamu
Aku sudah menunggu sepanjang hidupku
Untuk memberitahu Anda saya merindukan kamu
Aku tidak bisa membiarkan kau pergi

Cinta ku telah membakar semua benda ke dalam api
semua yang tersisa adalah bekas luka
tersembunyi di dalam
Menunggu untukmuorang yang aku tidak bisa
lupa
Apakah kau tahu air mata aku menangis?

Ketika semua cinta saya menyapu ke hujan
Aku merindukan kamutetapi luka miliku semua
yang tetap
Aku tahu aku harus mengatakan
"Selamat tinggaltapi aku tidak bisa
Selamanyaaku akan mencintaimu

la la lala lalala lalala
lalala lala lalalala ~
la la lala lalala lalala
lalalala lala lalalala ~
Read more...

Senin, November 30, 2015

lirik "Hello" Huh Gak





Uri he eo jimyeon andwe janha
Uri ibyeol hagin ireu janha
Ireohke nal, tteona gamyeon andwae yo

Naega haji mot han mal deuri
Ajik neomu manheunde
Idaero nal, tteona kajima seyo

Geudae igi ttaemune nan
Jeongmal geudae yeotgi ttaemune nan
Idaero neun, idaero neun nan andwae yo

Naega sara ganeun iyu neun
Ojik geudae ppunijyo
Jebal nareul tteona kaji mara yo

Geudae neun nae sarang, geuri un nae sarang
Nal sarang haetdeon saram, ijen neun manjil su eobt jiman
Naega geuri un mankeum, geudae do geuri un gayo
Naega michil deushi, sarang haetdeon geu saram

Hello

Sarang haetgi ttaemune nan
Jeongmal sarang haetgi ttaemune nan
Jugeul mankeum, jugeul mankeum himdeu ne yo

Jukji mot hae sara gago itneun
Naega bo ina yo
Jebal naege dashi dorawa jwo yo

Geudae neun nae sarang, geuri un nae sarang
Nal sarang haetdeon saram, ijen neun manjil su eobt jiman
Naega geuri un mankeum, geudae do geuri un gayo
Naega michil deushi, sarang haetdeon geu saram

Gyeou idaero kkeut nal georamyeon
Jeongmal majimak iramyeon
Jigeum dora ga geuttaero
Seoro mollat deon geuttaero

Neomu neujeo beorimyeon
Neomu neujeo beorimyeon
Naega sara ganeun ge
Neomu himi deureo nal beorilkka bwa

Gyeou idaero kkeut nal georamyeon
Jeongmal majimak iramyeon
Jigeum dora ga geuttaero
Seoro mollat deon geuttaero

Neomu neujeo beorimyeon
Neomu neujeo beorimyeon
Naega sara ganeun ge
Neomu himi deureo nal beorilkka bwa






Read more...

Sabtu, November 14, 2015

Membuat Bros bentuk Capung



Assalamualaikum bunda....

       Kali ini mama akan berbagi tutorial cara membuat bros bentuk capung. Bros bentuk capung ini bisa dibuat dengan bahan-bahan apa aja yang bunda punya dirumah, bunda bisa menggunakan zipper atau manik manik dari baju-baju bekas yang sudah tidak terpakai. Coba cari baju baju bekas keluaarga bunda, sebelum dijadikan lap atau serbet bunda bisa mengambil zipper, kancing baju/benik serta hiasan blink blink yang ada dibaju. Kumpulkan dan bunda bisa berkreasi dengan barang barang bekas tersebut.

       Baiklah bunda mari kita mulai membuat bros bentuk capung. 



Bahan dan alat yang diperlukan yaitu :

1.Lem tembak
2.Gunting
3. manik-manik
4.kain flanel (warna sesuai selera)
5.kancing bros


    Cara membuatnya :
  1.  Potong manik-manik menjadi 3 bagian, panjang, sedang dan pendek. Bagian paling panjang untuk membuat sayap capung yang atas, bagian yang sedang untuk badan capung dan bagian yang paling pendek untuk sayap capung bagian bawah.
  2. Lekatkan manik-manik ke kain flanel dengan menggunakan lem tembak, kain flanel disini untuk memperkokoh manik-manik supaya mudah di bentuk.  
  3. Potong kain flanel sesuai dengan panjang dan lebar manik-manik.
  4. Lekatkan kain flanel sehingga membentuk seperti angka 8 (hanya yang ukuran paling panjang dan paling pendek ya bunda).
  5. Lekatkan sehingga membentuk seperti sayap ( seperti terlihat pada gambar).
  6. Pasang flanel yang ukuran sedang untuk badannya, tekuk bagian kepala dan lekatkan sampai kebelakang sayap.
  7. Beri peniti bros dibagian belakang tengah sayap.
  8. Bros siap untuk dipakai maupun di pasarkan.

      Mudah kan bunda cara membuartnya, selamat mencoba dan dulanglah rupiah dengan kreatifitas bunda....

wassalamualaikum bunda....




Read more...

Kamis, November 05, 2015

Penghasilan tambahan untuk bunda

www.vemale.com


     Assalamualaikum bunda...

     Apakah bunda pernah punya keinginan untuk mencari penghasian tambahan disela sela kesibukan bunda sebagai ibu rumah tangga.
apakah bunda bingung mengisi waktu luang bunda setelah seharian berkutat dengan pekerjaan rumah, mengurus suami dan anak. Apakah bunda ingin waktu luang bunda bisa menghasilkan.
Bunda.... sebenarnya banyak peluang disekitar kita yang bisa kita manfaatkan dan bisa menghasilkan penghasilan tambahan buat bunda, berikut beberapa kegiatan yang bisa bunda coba 

 1. Menjadi guru les untuk anak TK

      Zaman sekarang banyak orang tua yang menginginkan anak mereka bisa membaca dan menulis sejak usia dini dan tidak sedikit orang tua yang memilih untuk mengeleskan anak mereka. Ini bisa menjadi peluang untuk bunda  yang punya waktu luang dirumah, memberikan les untuk anak tk belum terlalu sulit ya bunda,hanya perlu kesabaran dan ketelatenan bisa jadi modal bunda untuk menjadi guru les. Bunda juga bisa menjadi guru les menggambar atau mewarnai, dengan belajar tips tips sederhana dari blog mama dan kreatifitas bunda mengembagkannya bisa menjadi modal bunda menjadi guru les menggambar hehehe....

2. Membuat kerajinan tangan

    Kerajinan tangan disini banyak ragamnya bunda, bunda bisa membuat bros atau pita dari kain perca. mencari kain perca di penjait sekitar rumah bunda dan sulap menjadi kerajinan yang menarik. bunda juga bisa melihat di blog mama ini tenteng tutorial membuat bros (artikel tutorial membuat kerajinan berikutnya segera menyusul), menjual secara online bijian ataupun untuk souvenir atau bisa bunda  titipkan ditoko toko. kemaslah sedemikian rupa sehigga bisa menarik pembeli.

3. Menanam sayuran di sekitar rumah kita

    Menanam sayuran di sekitar rumah bunda ini patut bunda coba. ini sudah terbukti bisa menghasilkan dan menghemat pengeluaran, mama sudah mencobanya (mama akan share dalam artikel berikutnya). tidak perlu tanah yang luas untuk menanam, bunda bisa menggunakan polibag ataupun plastik-plastik bekas seperti bekas minyak goreng untuk menanam. cukup letakkan di depan rumah ataupun dibelakang rumah bunda.

4. Berjualan online

    Berjualan secara online patut bunda coba juga, dengan menjadi reseller ataupun menjual barang sendiri bisa menjadi kegiatan yang positif untuk mengisi waktu luang bunda, tapi ada syaratnya bunda... bunda jangan kepincut juga dengan barang yang bunda jual hehe... karena cobaan menjadi reseller barang barang fashion lebih besar dan bisa bisa bunda sendiri yang belanja.

5. Menjadi seorang Trader Forex atau saham

     Ini juga bisa bunda coba, karena waktu trading yang bisa sewaktu waktu bunda bisa menjalankannya setelah selesai mengerjakan pekerjaan rumah.

6. Menjadi EO acara ulang tahun anak

    Merancang acara pesta ulang tahun anak-anak sekaligus menyediakan souvenir serta makanannya bisa juga bunda coba, menyediakan paket lengkap acara ulang tahun anak sepertinya belum terlalu banyak saingannya ya bun jadi peluangnya semakin besar. Bunda bisa menyebarkan brosur disekolah sekolah TK disekitar rumah bunda.

7.Menjadi penjual jasa

   Bunda bisa mendatangi tetangga-tetangga bunda, atau para pegawai kantoran atau orang-orang yang sibuk yang tidak punya banyak waktu untuk berbelanja keperluan dapur tiap hari, tawarkan jasa bunda untuk membelanjakan keperluan mereka misalnya sayuran untuk dimasak sehari hari atau mungkin bunda bisa memasakannya juga. hampir sama dengan penjual sayur ya bunda tapi bedanya disini bunda hanya membelanjakan pesanan saja jadi tidak akan ada barang yang tidak laku.

8. Menjadi penulis artikel blog

    Sekarang banyak blogger yang membutuhkan jasa penulis artikel, bunda bisa memanfaatkannya dengan menulis berita-berita yang lagi in dan menjualnya ke bloger bloger yang membutuhkan.

     Demikian beberapa contoh kegiatan yang bisa bunda coba, apapun pekerjaannya yang penting halal insyaallah berkah ya bun.... dan jangan lupa selalu bersyukur atas apa yang telah Allah berikan.


Wassalamualaikum bunda.....




Read more...

Rabu, Oktober 21, 2015

Membuat bros untuk si kecil



           Assalamualaikum bunda....


          Kali ini mama akan berbagi tutorial membuat bros sederhana buat si kecil.Bunda tentu senang dong melihat putri bunda terlihat cantik, berhijab dengan hiasan bros yang bunda bikin sendiri pasti akan menambah kecantikan putri bunda hehehe.....
Bros ini selain bisa dipakai untuk bros juga bisa dibikin pita lo bun... tinggal ganti kancing dengan jepitan rambut danjangan lupa mengajak serta putri bunda membikinnya ya?


           Berikut alat dan bahan yang harus bunda persiapkan terlebih dahulu :

 1. Renda ( bisa model apa saja dan warna apa saja)
 2. Jarum dan benang
 3. Kain flanel yg telah dipotong lingkaran
 4.  Benek/kancing baju (model sesuai selera)
 5. 2 pcs monte
 6. manik manik
 7. Kancing bros/jepitan rambut
 8. Gunting
 9. Lem tembak


         Begini bunda cara membuatnya:

  1. Gunting renda sesuai selera bunda, lalu jait jelujur.
  2. Tarik benang dan rapatkan renda, kemudian disimpul.
  3. Lem kancing baju (benek) ditengah-tengah renda
  4. Lekatkan 2 monte dimasing masing ujung manik manik
  5. Tempelkan manik manik dibagian belakang renda yg sudah jadi
  6. Tutup dengan kain flanel
  7. Beri kancing bros atau jepit rambut
  8. selesai deh bunda...

         Berikut mama beri gambar bila bunda bingung dengan bahasa mama hehe...

                                                                    
                                                                    
                                                                                        
           


      Mudah kan bunda.... selamat mencoba.
 Wassalamualaikum.....


Read more...

Rabu, Oktober 14, 2015

Contoh mewarnai dengan crayon




Assalamualaikum bunda...
      
        Bunda kadang kala kita sering bingung dalam mengeblok sebuah gambar, mau seperti apa dan menggunakan warna apa. kali ini mama akan memberikan beberapa contoh hasil mewarnai yang bisa bunda jadikan panduan untuk mengajari putra putri bunda.
      
      
        Pada gambar dibawah ada beberapa contoh mewarnai awan, air, matahari ataupun pemandangan bawah laut. Dimulai dari warna yang lebih tua dan diteruskan warna warna yang lebih muda akan menghasilkan gradiasi yang indah, silahkan dicoba dirumah.
Untuk putra putri bunda yang masih TK teknik ini(seperti postingan sebelumnya) juga sangat mudah untuk dipraktekkan, hanya cukup kesabaran dan ketelatenan.
     
Berikut mama berikan beberapa contoh sederhana hasil karya mewarnai putri mama dan mama :
Sketsa gambar mama download dari www.mewarnaigambar.web.id











     Demikian contoh contoh gambar mewarnai kali ini semoga bermanfaat untuk bunda semua dirumah dan selamat mencoba.........                                                                                  

Wassalamualaikum bunda....






Read more...

Senin, Oktober 05, 2015

Mewarnai pohon dengan crayon



Assalamualaikum bunda....

   Bunda... mewarnai adalah salah satu aktivitas yang sangat disukai anak-anak, mereka bisa berkarya dan berkreasi sesuka hati mereka. Karena seni tidak ada batasnya jadi biarkan buah hati bunda berkreasi menurut imajinasi mereka. Mewarnai tidak harus sama dengan warna aslinya bunda... misalnya daun tidak harus berwarna hijau, bisa kuning, oranye atau bahkan merah. Menurut mama tidak ada kata salah dalam mewarnai jadi biarkan buah hati bunda mewarnai sesuka hati mereka.

   Berikut mama akan memberikan contoh mewarnai pohon dengan memakai beberapa warna yang senada (ini kreasi mama sendiri ya)untuk panduan bunda mengajari buah hati bunda dirumah. Kali ini mama memakai crayon (oil pastel), oya bunda... jangan memindahkan posisi crayon dan biarkan seperti ketika pertama bunda membelinya ya karena itu sudah susunan gradiasinya ya bunda. Saran mama beri nomor pada masing-masing crayon sesuai urutan agar ketika buah hati bunda mengacak-ngacaknya bunda masih bisa menata kembali seperti susunan semula.

sumber gmbr www.kimo-giftshop.com
   Mari kita mulai...
Memulai mewarna bisa dari arah mana aja ya bun, bisa dari atas, bawah, kanan atau kiri. itu akan menimbulkan efek-efek tersendiri.

contoh mewarnai pohon dengan crayon :

   Batang pohon
kita mulai dari batang pohon kanan atau kiri, pertama gunakan warna hitam dan diteruskan dengan warna coklat tua, disambung lagi dengan warna coklat yang lebih mida dari sebelumnya dan begitu seterusnya.

   Daun
Sama dengan urutan mewarnai batang pohon, kali ini kita pakai hijau paling tua, diteruskan dengan hijau yang lebih muda dari yang sebelumnya dan begitu seterusnya. terakhir bunda bisa menambahkan warna kuning atau oranye pada ujung daun untuk memberi efek sore hari.



  

   Demikian bunda ulasan kali ini, semoga bermanfaat. Sampai ketemu lagi diulasan berikutnya...
Wassalamualaikum bunda...
Read more...

Minggu, Oktober 04, 2015

MEWARNAI GRADIASI SEDERHANA



       


Assalamualaikum Bunda….. 

Bunda…. apakah bunda ingin mengajari sendiri buah hati bunda mewarnai dengan gradiasi warna?
Bunda bisa mengajari sendiri buah hati bunda dirumah tanpa harus memasukkan buah hati bunda ke sanggar lo bun…
Kali ini mama zizi akan berbagi tips sederhana yang bisa bunda praktekkan bersama dengan buah hati bunda dirumah.

Bunda…. Sebelumnya kita bahas dulu yuk teknik arsiran dengan crayon:

  1. TEKNIK PUTAR 
Yaitu dengan cara memutar mutarkan crayon secara berulang ulang.
Kelebihan dari teknik ini hasilnya lebih merata (maximal) akan tetapi prosespengerjaannya lebih lama.

  2. TEKNIK MENGGORES
 Yaitu dengan cara menggores (garis lurus) secara berulang ulang.
 Kelebihan dari teknik ini pengerjaannya lebih cepat tetapi hasilnya kurang merata (kurang maximal).

Bunda…. Sebelum memulai mewarnai ada beberapa peralatan ni yang harus bunda persiapkan, apa aja itu? Ini dia…..

    * Media gambar (kertas gambar/sketsa gambar). Bisa memakai buku mewarna atau bunda bisa download di google.
   
    *Crayon. Pilih krayon yang aman untuk anak anak 
  
     *Peralatan lainnya yang tidak kalah penting yaitu :   
 Spidol/ pensil HB/2B : untuk menebali  garis gambar 
Kuas : untuk membersihkan remahan crayon dikertas gambar.

                                                               
Tissue/kain : Untuk membersihkan ujung crayon dan untuk menutupi gambar yang sudah diwarnai agar tdk  menempel ditangan dan mengotori bidang gambar yang belum diwarnai.            
                                        


                                  

                           

     
Bunda…. Ini dia tahap tahap mewarnai :

Tahap 1. BLOCKING
Yaitu tahap memblok bidang gambar dengan warna tertentu.
Tahap 2. GRADASI
Yaitu mewarnai dengan warna warna yang seirama secara bertingkat sehinnga menjadi sebuah gradiasi warna yang indah.
Contoh sederhana :
 Pertama warnai gambar daun dengan warna hijau tua mengikuti garis, lalu isi dengan warna hijau yang lebih muda.
                                


             
Tahap 3. MIXING
Yaitu tahap pencampuran warna.
Ada 2 cara yang sering dilakukan dalam proses mixing yaitu teknik goresan linier dan circuler.                                                                                                                                  
Tahap 4. FINISHING
Yaitu tahap penghalusan warna pada bagian yang belum sempurna.
Tahap 5. SCRABBING
Yaitu tahap mengerok/ mengerik bagian gambar untuk memberikan efek tertentu. (Tahap ini tidak harus dilakukan karena dengan tahap 4 pun gambar kita sudah bisa dibilang selesai).
              
Berikut mama beri contoh mewarnai dengan gradiasi 2 warna (Bahasa mama dan putri mama) hehe…

         


Mengasikkan bukan bunda bisa mengajari  buah hati bunda sendiri? Selain itu bisa menghemat pengeluaran…..
Semoga sedikit ulasan tadi bisa bermanfaat dan sampai ketemu lagi di postingan berikutnya dng tips tips mewarnai yang lebih seru….. 

Wassalamualaikum bunda……
                                                  
                                                             
Read more...